Teman-teman, kami mohon kesediaannya untuk membantu kami melunasi biaya klinik Subhan. Subhan adalah alumni TNR Depok, jantan umur sekitar 3 tahun.
Subhan diranap di klinik LeonVets Depok sejak ditangkap Juli 2022 hingga Des 2022 untuk pengobatan radang parunya. Karena defisit anggaran yang kami alami akhirnya Subhan difoster oleh salah satu relawan namun hanya bisa di outdoor (dikandang di teras). Ternyata setelah siklus pengobatan selesai gejala flu Subhan masih berlanjut. Sehingga kami putuskan agar Subhan menjalani pemeriksaan menyeluruh untuk mendapatkan diagnosa yang tepat atas kondisinya. Subhan diranap selama 2 minggu di klinik Sobat Satwa Depok dan selama diranap menjalani rapid tes FIV/FeLV, FCoV dan toxo (semua negatif), cek darah lengkap, cek urin, SDMA (untuk deteksi dini gangguan ginjal), x-ray dada (untuk paru dan jantung), USG abdomen dan USG jantung. Semua pemeriksaan tersebut membutuhkan biaya tidak kecil. Tagihan Subhan di LeonVets mencapai Rp. 7 juta lebih, sedangkan di Sobat Satwa biaya yang baru diketahui meliputi:
- 3 rapid tes Rp. 600.000
- Cek darah Rp. 1.500.000
- Cek SDMA Rp. 880.000
- USG abdomen Rp. 280.000
- USG Jantung Rp. 850.000
- Xray Rp. 540.000
- Rawat inap Rp. 400.000

Selain radang paru, dari hasil USG ditemukan bahwa Subhan terkena cystitis (radang kandung kemih) ringan, dan endocarditis (radang lapisan dalam jantung). Subhan harus minum 5 macam obat. Sekarang dia tinggal melanjutkan obat jantungnya dan suplemen imunitas lalu kontrol 2 bulan ke depan. Relawan kami sudah berkontribusi dalam hal tenaga, waktu, tempat, dana untuk makanan, suplemen, dan lainnya. Bagi teman-teman yang bersedia menyisihkan sebagian rezekinya untuk Subhan dapat berdonasi dengan transfer bank ke:
CIMB Niaga
Akun – 705516204400
Nama – Aswini Rosita
atau dengan e-money lewat DANA, GOPAY, LINK AJA atau OVO di nomor 0811343684 (Wiwin).
Bukti transfer dapat dikirimkan ke info@catrescue.id. Setiap donatur akan menerima laporan bulanan melalui e-mail. Teman-teman juga dapat menghubungi kami jika ingin mentransfer langsung ke klinik untuk tagihan-tagihan yang kami belum bayarkan.